Seputar Peradilan
Rapat Penentuan Usulan Target Kinerja dan
Anggaran TA 2025
Limboto (7/11) - Menindaklanjuti surat dari Pengadilan Tinggi Agama Gorontalo Nomor: 1490/SEK.PTA.W26-A/RA1.7/XI/2023 sehubungan dengan adanya surat dari Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung RI Nomor: 3324/DJA.1/RA.1.1/XI/2023, maka Pengadilan Agama Limboto pada Senin, 6 November 2023 pukul 15.15 Wita, mengadakan rapat untuk membahas usulan target kinerja serta anggaran TA 2025 di aula Pengadilan Agama Limboto. Rapat ini dihadiri oleh Ketua, Hakim, Panitera, Sekretaris, semua Panitera Muda serta semua Kepala Sub Bagian Pengadilan Agama Limboto. Dalam penyusunan usulan target kinerja dan anggaran TA 2025 ini, Ketua Pengadilan Agama Limboto menghimbau kepada seluruh peserta rapat untuk melihat dan menelaah hasil capaian kinerja Pengadilan Agama Limboto dalam kurun waktu 3 th terakhir.
Adapun usulan yang dibahas dalam rapat adalah untuk program-program yang ada dalam DIPA Badan Peradilan Agama yang meliputi program layanan pos bantuan hukum (Posbakum), layanan sidang diluar gedung pengadilan, program pembebasan biaya perkara serta program layanan terpadu. Hasil dari rapat ini diputuskan bahwa untuk target kinerja serta anggaran Pengadilan Agama Limboto untuk tahun anggaran 2025 akan dinaikan.