
Seputar Peradilan
Pengatar Alih Tugas Ketua Pengadilan Agama Limboto YM. Ibrahim Ahmad Harun, S.Ag., M.E.
Limboto (30/05) - Pada tanggal 29 Mei 2024, Pengadilan Agama Limboto melaksanakan kegiatan pengantar alih tugas Ketua Pengadilan Agama Limboto YM. Bapak Ibrahim Ahmad Harun, S.Ag., M.E. menjadi Wakil Ketua Pengadilan Agama Kota Malang, kegiatan ini dilaksanakan di Villa D Uno yang berada di Kota Gorontalo. Acara pengantar alih tugas tersebut dibuka langsung oleh Ketua Pengadilan Tinggi Agama Gorontalo, YM. Bapak Dr. H. Chazim Maksalina, M.H.
Dalam sambutannya, beliau menyampaikan apresiasi yang tinggi atas dedikasi dan komitmen YM. Bapak Ibrahim Ahmad Harun selama menjabat sebagai Ketua Pengadilan Agama Limboto. Beliau juga memberikan ucapan terima kasih atas kontribusi YM. Bapak Ibrahim Ahmad Harun dalam menjaga integritas dan profesionalisme di lingkungan Pengadilan Agama Limboto.
Kegiatan ini dihadiri oleh kalangan pejabat struktural dan pejabat fungsional Pengadilan Tinggi Agama Gorontalo, serta Ketua Pengadilan Agama se-Wilayah Pengadilan Tinggi Agama Gorontalo. Tujuan dari acara ini adalah untuk memberikan penghormatan kepada YM. Bapak Ibrahim Ahmad Harun atas kinerjanya selama menjabat sebagai Ketua Pengadilan Agama Limboto sekaligus menyambut dan mengantar tugasnya yang baru.
YM. Bapak Ibrahim Ahmad Harun dalam kata-katanya menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan yang telah diberikan selama masa jabatannya. Beliau juga berharap agar semangat dan komitmen untuk menjaga keadilan dan pelayanan hukum yang baik terus terjaga di Pengadilan Agama Limboto.